Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan Timnas Indonesia akan memiliki pelatih baru dalam waktu dekat. Setelah memecat Shin Tae-yong pada Senin (6/1/2025), PSSI akan mengumumkan pelatih baru pada Minggu, 12 Januari 2025 sore WIB.
“Kami sudah menemukan calonnnya (pengganti Shin Tae-yong). Nanti di tanggal 12 (Januari) sore WIB akan diumumkan. Tanggal 11 Januari 2025 malam, (calon pelatih) sudah mendarat dan tanggal 12 Januari diperkenalkan,” kata Erick Thohir dalam konferensi pers yang diadakan di Menara Danareksa Ruangan Aryanusa Ballroom 1 Lantai 2, Senin (6/1/2025).
Sebelumnya sempat muncul isu dari media Italia, Tuttosport. Media tersebut menyarankan Erick Thohir untuk mengganti Shin Tae-yong dengan sosok pelatih asal Eropa.
Menurut Tuttosport, pelatih asal Eropa akan cocok karena mayoritas pemain Timnas Indonesia saat ini dihuni pemain keturunan Belanda. Lantas, siapa pelatih yang akan memimpin Timnas Indonesia selanjutnya?
Patrick Kluivert Muncul ke Permukaan
Pengamat sepakbola Tanah Air, Haris Pardede, mengatakan Patrick Kluivert muncul sebagai calon pelatih Timnas Indonesia selanjutnya. Pesepakbola legenda ini dinilai cocok memimpin Jay Idzes dan kawan-kawan.
“Klue mantan striker tim nasional Belanda dan sudah pensiun (akan menjadi pelatih Timnas Indonesia selanjutnya). Gajinya masuk dan memiliki lisensi kepelatihan,” kata Haris Pardede.
“Setelah saya konfirmasi dari dua sumber yang tidak bisa saya sebut. Ada satu nama yang mengerucut ke mantan pemain AC Milan, Barcelona, PSV Eindhoven dan mantan pemain Lille. Kira-kira siapa? Kalau kalian tebak Patrick Kluivert? Ya itu, dia,” lanjut Bung Harpa.
Menarik menanti siapa yang akhirnya menjadi pelatih Timnas Indonesia selanjutnya. Harapannya, pelatih anyar dapat membantu Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026.
Source :Okezonebola