Tyla, Penyanyi asal Afrika Selatan melakukan penampilan perdananya di Indonesia di acara LaLaLa Festival Jakarta pada hari pertama pada Jumat (23/8/24). Penampilan Tyla di Jakarta pada malam itu sangat mengagumkan dengan adanya properti patung harimau besar di atas
panggung . Patung tersebut menjadi pijakkan Tyla saat penampilan pertamanya di panggung ‘LaLaLa Festival 2024’
Tyla memulai penampilan dengan menampilkan lagu secara medley dengan 2 lagu hit yakni, “Safer” dan “On My Body”. Respons para penonton yang sangat antusias membuat penyanyi asal Afrika Selatan itu juga ikut bersemangat, Aksi panggung Tyla yang ditemani oleh para penari latar semakin membuat penonton antusias. Tyla juga membawakan deretan lagu hit miliknya. Mulai dari lagu kolaborasinya dengan penyanyi Becky G bertajuk “On My Body”, “On and On”, “The Last”, “Breathe Me”, “No. 1”, hingga lagu “ART” yang populer di TikTok.
Tentunya kurang afdol jika Tyla tidak membawakan lagu hitsnya ‘Water’. Lagu tersebut dipilih sebagai penutup penampilanya di LaLaLa Festival 2024.