TERUNTUK ANAK RANTAU, FEBY PUTRI RILIS “TANGAN TANGAN UCAP PERPISAHAN”

Facebook
Twitter
LinkedIn

Feby Putri, solois bertalenta yang dikenal melalui single “Halu” (2019) sukses menjadi salah satu penyanyi yang memikat berkat kepiawaiannya untuk bernyanyi dengan penuh perasaan dengan lirik yang menyetuh hati. Perjalanan yang membawa Feby Putri ke langkah yang lebih jauh lagi yakni merilis album “Riuh” (2022) yang menampilkan 10 lagu dengan pembawaan yang begitu personal. Serta rilis juga sebuah EP bertajuk, “2016” (2023) dimana 5 karya di dalamnya menjadi cerminan pendewasaan seorang Feby Putri.

 

Tajuk tersebut menjadi penanda saat ia pertama kali menulis lagu hingga kini sebanyak 17 lagu yang terdapat dalam beragam layanan streaming merekam indah perjalanan musiknya.

 

Tahun 2024 ini, Feby Putri kembali merilis single terbarunya, “Tangan – Tangan Ucap Perpisahan”. Melalui single ini kelahiran 5 Februari 2000 ini mencoba mengabadikan momen dari langkah-langkah baru dalam hidup. Single ini menjadi pengingat dirinya ketika ia harus melepaskan diri untuk keluar rumah. Mengambil keputusan untuk pergi mengejar cita, meninggalkan tempat ia dibesarkan bersama keluarga. Karya ini juga sebagai pengingat, bagaimana manusia bergerak maju dengan meninggalkan beragam kenangan yang nyatanya terekam di dalam benak.

 

ME-REMAKE SELUAS ANGKASA PENANDA KEMBALINYA DENNY DIDAN

 

Dalam produksinya, Feby Putri menggandeng musisi Iga Massardi yang didapuknya sebagai produser. Musik dan genre yang berbeda di antara keduanya, namun intuisi dari Feby Putri seperti mengharuskan membawa “Tangan – Tangan Ucap Perpisahan” ke frontman Barasuara dengan harapan mendapatkan sentuhan dan semakin meningkatkan rasa eksplorasi dari lagu tersebut.

 

“Tangan – Tangan Ucap Perpisahan ini sangat personal. Dari pertama kutulis lirik dan notasinya, lagu ini sudah memiliki sentuhan dan pemaknaan tersendiri. Apalagi ketika lagu ini dibawa ke proses produksi hingga menjadi seperti yang dirilis sekarang. Aku menggandeng Iga Massardi di sini. Kenapa? Karena memang aku ingin salah satu lagu aku diproduseri olehnya dengan harapan ada sesuatu yang berbeda. Menurutku lagu ini jadi semakin menyentuh,” ujar Feby Putri.

 

“Tangan – Tangan Ucap Perpisahan” adalah sebuah lambang dari penerimaan dan kerinduan yang menjadi satu. Sebuah karya yang personal bagi penyanyi asal Makassar ini terhadap rumah terutama sosok ibunda namun juga tersaji secara universal untuk kita semua yang pernah merasakan meninggalkan ataupun ditinggalkan.

 

“Mudah-mudahan lagu ini bisa jadi pengingat bagi perantau untuk jujur ke keluarga di kampung mengenai perasaan dan keadaan kita di perantauan. Karena mereka berhak tahu keadaan dan kabar kita,” tambahnya lagi.

KEEP IN TOUCH WITH US

Mari berlangganan dengan Voks Radio Bandung untuk mendapatkan info-info menarik seputar gaya hidup

Radio Baru untuk Dewasa Muda bergaya hidup sehat.VoKS 91.7 FM Bandung, adalah radio yang menawarkan gaya hidup sehat, sehingga membuat pendengar menjadi FEEL GOOD.

Contact Us

© 2024 Created with 91.7 FM Voks Radio Bandung